Serang, bantencom - PT. Trakindo Utama dealer resmi di Indonesia, brand ternama Caterpilar produsen alat berat. Dari mulai mesin diesel gas alam , mesin industri dan generator set yang berkantor di Cilandak Jakarta sejak 1971 membuka cabang baru di Bumi Serpong Damai (BSD) Kota Tangerang Selatan.
Peresmian Branch Factory PT. Trakindo BSD Kota Tangerang Selatan ini secara resmi dilakukan oleh Presiden Direktur (Presdir) dan General Manager (GM) PT. Trakindo Utama didampingi Wakil Gubernur (Wagub) Banten, H. Rano Karno, S.IP., Rabu, (27/11).
Peresmian Branch Factory PT. Trakindo BSD Kota Tangerang Selatan ini secara resmi dilakukan oleh Presiden Direktur (Presdir) dan General Manager (GM) PT. Trakindo Utama didampingi Wakil Gubernur (Wagub) Banten, H. Rano Karno, S.IP., Rabu, (27/11).
Melalui sambutannya Wagub Banten menyampaikan rasa terimakasih atas kerjasama PT. Trakindo dengan dirinya baik dalam kapasitas Wagub Banten maupun dalam kapasitas silaturahmi dan menjalin kembali kerjasama yang sejak tahun 1990-an telah dilakukan antara Karnos Film dengan PT. Trakindo Utama dalam memproduksi Serial Sinetron Si Doel Anak Sekolahan. "undangan dalam rangka pembukaan cabang baru ini merupakan yang ke dua kalinya setelah sebelumnya pembukaan cabang di Cileungsi Bogor Jawa Barat", ungkap Wagub.
Wagub meyakini dengan dipilihnya salah satu wilayah Banten untuk dijadikan wilayah pengembangan dalam berinvestasi PT. Trakindo dalam kegiatan penyedia alat berat bagi industeri diharapkan akan berdampak positif bagi pengembangan perekonomian khususnya di provinsi Banten. "dengan keberadaan PT. Trakindo di Tangerang Selatan kami yakin dan percaya dapat mendukung pertumbuhan dan perkembangan industeri perdagangan dan jasa di Banten yang saat ini berjumlah 1695 unit yang terkonsentasi di 5 kab/kota", katanya.Ia menerangkan PT. Trakindo yang telah miliki 50 cabang di Indonesia yang salah satunya di Banten ini telah tepat dalam memilih lokasi untuk berinvestasi mengingat wilayah Banten sangat potensial dalam pengembangan perekonomian dengan didukung sistem transportasi yang darat yang baik dan lengkap karena hal ini sangat mendukung bagi distribusi alat berat. Wilayah Banten juga memiliki jalur distribusi yang cocok bagi PT Trakindo karena sangat strategis dengan sarana transfortasi yang terintegrasi untuk memobilisasi alat berat.
"Oleh karena itu atas nama pemerintah provinsi Banten saya mengapresiasi atas dibukanya cabang PT Trakindo BSD ini, dan dengan kondisi dan keberadaan kantor, gudang, bengkel PT Trakindo ini berharap melakukan kerjasama yang terus menerus demi mendorong pertumbuhan ekonomi daerah", tutur Wagub.Sementara itu GM PT. Trakindo Utama, Joni Sitepu mengatakan pembukaan PT Trakindo Utama Cabang BSD merupakan pindahan kantor Trakindo Pusat yang di Cilandak Jakarta yang didirikan tahun 1971.
Pembukaan Branch Factory Trakindo BSD Tangerang Selatan dilakukan dalam komitmen mendekatkan pelayanan kepada pelanggan. "fokus perusahaan kami adalah pelayanan kesuksesan bagi pelanggan melalui pelayanan yang baik", katanya.Ia mengatakan dengan dibukanya cabang di Wilayah Banten ini juga kantor Trakindo saat ini memiliki pergudangan dan bengkel lebih Representatif. "dan kondisi ini tentunya akan dapat menjawab tantangan pelayanan yang lebih baik bagi pelanggan", katanya Dalam kesempatan yang sama Presdir PT Trakindo Branch BSD, Bari Hamami mengatakan pembukaan kantor baru di satu wilayah Banten merupakan tonggak stategi PT Trakindo karena Banten memiliki industeri yang sangat potensial, Trakindo akan sangat fokus pada kebutuhan pelanggan di Banten. "Moto kami dalam memperlakukan pelanggan Safety healty and environment dan lokasi yang strategis yang kami pilih di BSD ini", ungkapnya.
Bc4
bantencom "civil journalism for indonesia chanel"