Ditanya Menerima Uang Dari Wawan, Rano Jawab Yaelah

Diposkan oleh On 1/05/2016 09:04:00 PM with No comments

Serang, bantencom - Gubernur Banten, Rano Karno tidak menanggapi saat ditanya terkait uang sebesar Rp3 miliar yang disebut diberikan TB Chaeri Wardhana alias Wawan kepadanya. Ditemui setelah penyerahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) sore tadi, orang nomer satu di Banten ini memilih tutup mulut.
“Apa? Uang yang mana? Yaelah,” kata Rano singkat saat ditemui di Pendopo Gubernur Banten KP3B, sambil masuk ke dalam ruang kerjanya, Selasa (5/1/2016).
Sebelumnya, melalui kuasa hukumnya, Maqdir Ismail, membeberkan perihal Wawan yang mengaku pernah memberi uang kepada Rano Karno sejak si doel menjabat wakil bupati Tangerang, uang tersebut sebagai mahar agar Rano Karno mau mendampingi Ratu Atut Chosiyah sebagai Wakil Gubernur Banten.
maqdir menuturkan adik mantan gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus chaery Wardana atau Wawan pernah memberikan sejumlah uang kepada Gubernur Banten Rano Karno hingga mencapain milyaran rupiah.
"pemberian uang kepada Rano Karno itu ada iya, sekitar Rp. 3 miliar lebih, dan pemberian tersebut dilakukan sebagai mahar agar Rano mau mendampingi Ratu Atut Chosiyah sebagai wakilnya. sehingga Rano mengundurkan diri sebagai wakil Bupati Tangerang. Bahkan pemberian uang tersebut sudah diungkapkan kepada penyidik KPK" Katanya
Sementara saat ditemui awak media, Rano hanya mengomentari sejumlah hal seperti permintaan uang yang dilakukan oleh anggota dewan kepada direktur PT BGD, Ricky Tampinongkol, untuk suap Bank Banten hingga rencana pelantikan sejumlah pejabat eselon II hingga IV dan soal SILPA Pemprov Banten Tahun Anggaran 2015. Namun saat ditanya terkait pemberian uang dari Wawan, Rano enggan berkomentar.

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »