Banjir Bandang Rendam 359 KK di Serang

Diposkan oleh On 2/19/2015 10:37:00 PM with No comments

Serang, bantencom - Banjir bandang dari Gunung Jalu dan meluapnya Sungai Kalumpang merendam 359 Kepala Keluarga (KK) di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang dengan ketinggian mencapai satu meter.
"Ujan nya ga seberapa, tapi gara-gara ujan di gunung, air nya pada turun kesini," kata warga setempat, Jubaedah (45), saat ditemui dikediamannya, Kamis (19/02/2015).
Menurut penuturan warga, banjir memang kerap merendam perkampungannya setiap tahun dan tak pernah mendapatkan bantuan apapun dari pemerintah Kabupaten Serang.
"Pengennya mah di bangun tanggul, dari pada di kasih bantuan (makanan), mendingan di bangun tanggul biar ga banjir terus (sungai kalumpang)," terangnya.
Warga pun enggan mengungsi karena khawatir kalau meninggalkan rumahnya, banjir semakin meninggi dan merusak barang-barang yang ada di dalam rumah warga.
"ga ngungsi, ngungsi kemana, tempatnya disini," tegasnya.
Bahkan, banjir ini pun memutuskan akses jalan warga yang terendam banjir. Bahkan, kendaraan yang memaksa melintas akan mogok karena tinggi nya air.
Sekolah pun diliburkan karena terendam banjir. Anak-anak sekolah pun memilih mencari ikan guna mengisi waktu dan lauk makan karena warga tak bisa kemana-mana.
"Nyari ikan buat dimakan. Ibu nya ga bisa belanja. Kursi nya di tumpuk, tidur nya di kursi," kata Hidayatullah (12), murid kelas lima SD Sukamaju, Kamis (19/02/2015).
Berdasarkan data yang berhasil dikumpulkan, banjir merendam kampung Sukamaju, Citasuk, Suarna, Ciseke, Batukung, Bayur, dan Kalumpang,
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p