Managemen RSUD Banten Tidak Profesional

Diposkan oleh On 12/12/2014 04:25:00 PM with No comments

Serang, bantencom - Citra rumah sakit tergantung dari  managementnya, bukan hanya bangunan yang megah dan nama yang mentereng untuk dapat menjadi rumah sakit yang bonafit. Pelayanan serta komitmen seluruh pegawai menjadi hal yang sangat penting untuk menunjang sebuah rumah sakit yang profesional.

Hal ini pernah dikatakan oleh pihak rumah sakit Provinsi Banten pada saat konferensi pers di gedung DPRD Banten beberapa waktu lalu. Namun apa yang dikatakan hanya isapan jempol belaka, karena apa yang mereka katakan tidak sesuai dengan kenyataannya.

Ketidakprofesionalan RSUD Banten terjadi pada saat ada seorang pasien yang hendak berobat ke RSUD Banten. Sudah hampir satu bulan, pasien atas nama bapak Saluri, penderita penyakit tidak bisa buang air ini tidak segera ditangani. Walaupun ditangani hanya sebatas kontrol biasa dan selalu dijanjikan akan segera dioperasi.

Sampai akhirnya Dokter Spesialis Urologi Aswin memberikan surat rekomendasi pengantar tindakan operasi tanggal 15 Desember 2015. Yang lebih parah lagi, RSUD Banten berbohong kepada keluarga pasien. Keluarga pasien ditelfon oleh pihak RSUD Banten pada hari Kamis tanggal 10 Desember 2014, yang memberitahukan bahwa pasien atas nama bapak Saluri sudah bisa dibawa ke ruangan perawatan pada hari Jumat 12 Desember 2014. 

Namun saat keluarga datang ke rumah sakit dengan membawa pasien. Pada saat hendak mendaftar dibagian pendaftaran rawat inap, nama bapak Saluri tidak ada, sehingga pasien tidak bisa dirawat dan harus pulang lagi menunggu telpon dari pihak rumah sakit.

Tidak puas dengan keterangan petugas Pendaftaran, keluarga pasien mencoba menemui Dadang, selaku Wakil Direktur RSUD Banten. Namun saat akan masuk ke ruangan, keluarga pasien dihalangi petugas keamanan, satpam mengatakan " Pak wakil Direktur sedang rapat".

Keluarga pasien mencoba menghubungi telpon selulernya, namun telponnya tidak diangkat. Saat disms hanya menjawab nanti dikonfirmasi bagian perawatannya. Sementara itu Direktur Rumah Sakit, Andi Fatmawati juga menjawab melalui sms " Nanti dicek dulu ya mas".

(ridwan)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p