Kairo,bantencom - Mesir kembali dilanda aksi demo besar-besaran. Di tengah unjuk rasa antipemerintah itu, delapan anggota parlemen dan sejumlah menteri yang tergabung dalam pemerintahan Presiden Mohamed Morsi mengundurkan diri. Yang terbaru, Menteri Luar Negeri (Menlu) Mesir Mohammed Kamel Amr ikut mengundurkan diri.
Menurut kantor berita Mesir, MENA dan dilansir AFP, Selasa (1/7/2013). Amr telah menyerahkan surat pengunduran dirinya. Tidak disebutkan alasan pengunduran dirinya.
Sebelumnya, 10 menteri jajaran pemerintahan Mesir telah mengajukan surat pengunduran diri. Begitu pula dengan delapan anggota parlemen Mesir yang mundur di tengah maraknya aksi-aksi demo di berbagai wilayah Mesir.
Pengunduran diri massal jajaran kementerian ini merupakan pukulan lebih jauh bagi Presiden Morsi, yang sebelumnya telah diberi ultimatum oleh militer Mesir. Militer mengultimatum Morsi untuk menyelesaikan krisis politik ini dalam waktu 48 jam, jika tidak, militer akan mengambil tindakan intervensi.
Presiden Morsi telah menolak ultimatum tersebut. Morsi menegaskan, dirinya akan terus melanjutkan rencana-rencananya untuk melakukan rekonsiliasi nasional.
Sebelumnya pada Minggu, 30 Juni waktu setempat, jutaan demonstran turun ke jalan-jalan di Kairo dan kota-kota Mesir lainnya. Massa menuntut Presiden Morsi lengser dari jabatan yang baru setahun dipegangnya. Morsi dituding lebih memprioritaskan kepentingan Ikhwanul Muslimin daripada kepentingan rakyat banyak.(Umar fawazz)
Sent From bantencom civil journalism
Unjuk Rasa Anti Pemerintah Mesir
Diposkan oleh Ridwan Salba On 7/02/2013 03:28:00 PM with No comments
Related Post
Prancis Terkena Imbas Konflik Rusia-Ukraina Prancis, bantencom - Presiden Prancis Francois Hollande meminta agar Barat mencabut sanksi-sanksi keras yang dijatuhkan pada Rusia ...
Akhirnya Rio Masuk Tim F1 Manor Racing Jakarta, bantencom - Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, menggeser posisi pebalap Inggris, Will Stevens untuk meraih kursi pada tim For ...
Puluhan Imigran Afrika Tenggelam Jenewa, bantencom - Sebanyak 60 imigran dari Somalia dan Ethiopia serta dua anak buah kapal asal Yaman tenggelam pada akhir ...
PBB Tidak Bisa Temui Wartawan Rusia Yang di Tahan Ukraina Ukraina,bantencom - Juru bicara PBB, Stephane Dujarric, sebagai perwakilan Kantor Komisariat Tinggi PBB Urusan Hak Asasi Manusia p ...
Sembilan puluh persen peluang Hillary kalahkan Trump Bantencom - Hanya beberapa jam sebelum pemilu presiden Amerika Serikat (AS), Calon Presiden AS dari Partai Demokrat Hilla ...