Lolos Jadi Peserta Pemilu, Perindo Kota Serang Siap Bersaing

Diposkan oleh On 1/04/2018 10:54:00 AM with No comments

Serang, bantencom - Penyerahan hasil rapat pleno lolos verifikasi partai perindo dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum Kota Serang pada hari Kamis, 4 Januari 2017.

Acara penyerahan hasil ini dihadiri oleh perwakilan bawaslu kota serang Heri. Ketua bidang hukum kpu kota serang haji Duroh mengucapkan selamat kepada partai perindo yang sudah lolos menjadi partai peserta pemilu di Kota Serang lebih lanjut perempuan berkerudung itu mengatakan bahwa partai perindo selalu solid dan mengikuti semua aturan yang berlaku.

"Saya ucapkan selamat kepada partai Perindo atas hasil verifikasi dan dinyatakan lolos bersama parta PSI" katanya

Sementara itu, dengan lolosnya Partai Perindo di KPU Kota Serang,  Hal itu ia sampaikan setelah menerima hasil lulus verifikasi partai di KPU Kota Serang, Kamis 04 Januari 2017.

Ade mengatakan bahwa partai perindo mampu memberikan semua persyaratan melebihi batas sarat minimal yang ditentukan oleh KPU. Baik kepengurusan partai maupun keterwakilan perempuan di Partai.

"Alhamdulilah kita lulus dengan memenuhi semua syarat melebihi batas minimal yang ditetapkan seperti keterwakilan perempuan dipartai mencapai 30 persen" kata Ade

Lebih lanjut Ade Irma selaku ketua DPD Perindo Kota Serang mempunyai Target memenangkan satu fraksi di Kota Serang. Untuk mencapai target tersebut, dirinya mengatur strategi dalam memilih para calon legislatif yang akan mendaftar melalui partai Perindo. Pendaftar legislatif harus memiliki basis atau kantong-kantong massa.

"Target saya sih pinginnya satu fraksi, oleh karena itu saya mempunyai strategi yaitu memilih para calon legislatif yang mendaftar di Partai Perindo diutamakan mereka yang sudah memiliki basis atau kantong-kantong massa" kata Ade (rid)

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »