Tubagus dan Ratu se Indonesia Akan Berkumpul di Kesultanan Banten

Diposkan oleh On 3/07/2016 02:50:00 PM with No comments

Serang, bantencom - Pasca meninggalnya ketua umum Dzurriyat Kesultanan Banten, Tb Ismetullah Al-Abbas, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) lembaga adat dan kebudayaan tersebut akan melaksanakan Musyawarah Agung yang dihadiri oleh enam Ratu dan lima Tubagus guna membicarakan nasib institusi sejarah Sultan Banten.

"Almarhum Abah Tb Ismet pernah menitipkan amanah, agar di lanjutkannya keberlangsungan organisasi Dzurriyat Kesultanan Banten sebagai bentuk pengabdian di masyarakat," kata Ketua DPP Dzurriyat Kesultanan Banten, Tb Imamudin, Senin (07/03/2016).

Acara Musyawarah Agung sendiri akan berlangsung di Komplek Kesultanan Banten pada 26 Maret 2016 mendatang guna membahas nasib lima DPW dan berusaha memprerat tali silaturahmi antara Ratu dan Tubagus yang tersebar diseluruh Indonesia, yakni enam Ratu dan Tubagus berada di DKI Jakarta, Banten, Jabar, Sulawesi Utara, Bandar Lampung, Sumatera Selatan. Sedangkan lima DPW berada di Jatim, Jateng, Balikpapan, Ambon, dan Batam.

"melanjutkan apa yang sudah di lakukan almarhum abah Tb Ismet untuk membangun kejayaan Kesultanan Banten di masa kini dalam daulat NKRI. Agar di lanjutkannya perjuangan beliau dalam menata peradaban Kesultanan Banten yang unggul di masa yang akan datang," kata Sekjen DPP Dzurriyat Kesultanan Banten, Tubagus Saptani, Senin (07/03/2016).

Sebelumnya sempat diberitakan bahwa Sultan Muda Banten, Tb Ismetullah Al-Abbas meninggal dunia. Sehingga, posisi Ketua Umum Dzurriyat Kesultanan Banten kosong. Sedangkan kepengurusan lembaga adat dan budaya Kesultanan Banten tersebut harus tetap berlangsung hingga akhir tahun 2016 mendatang.
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p