POLRI TNI SIAP AMANKAN ARUS MUDIK LEBARAN

Diposkan oleh On 7/23/2014 10:22:00 AM with No comments

Serang, bantencom - Pelaksana Tugas Gubernur Banten, Rano Karno memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Kalimaya 2014 Provinsi Banten. Apel pengamanan arus mudik Idul Fitri ini diikuti oleh gabungan Polri dan TNI dilaksanan di Kawasan Pelabuhan Merak Banten, Selasa (22/7).

Operasi Ketupat Kalimaya sendiri akan diberlakukan sejak 22 Juli hingga 6 Agsustus 2014. Gabungan Polri dan TNI yang terlibat dalam operasi ini berjumlah 2.050 orang.

Dalam sambutannya, Plt. Gubernur selaku inspektur upacara membacakan sambutan Kapolri Jenderal Sutarman terkait persiapan operasi ketupat menjelaskan bahwa gelar pasukan dilaksanakan di seluruh Polda di Indonesia ini bertujuan untuk menjaga keamanan perjalanan mudik lebaran 2014. "Agar keamanan, kenyamanan dan kondusifitas masyarakat terjamin saat mudik ke kampung halaman," ujar Rano membacakan surat Kapolri, di kawasan pelabuhan Merak, Banten.

Dalam suratnya, Kapolri menekankan agar Polri bersama TNI dan sipil bahu membahu untuk menjaga ketertiban masyarakat. Fokus peningkatan keamanan tidak hanya pada jalan lokasi pemudik, namun juga fokus pada penjagaan rumah yang ditinggalkan selama mudik.

Pada Apel gelar Pasukan tersebut Plt. Gubernur didampingi Kapolda Banten dan Pejabat TNI setempat melakukan peninjauan ke tiap-tiap satuan guna memastikan kesiapan personil dalam mengamankan arus mudik lebaran 2014.

(ridwan)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »