Penyampaian Visi dan Misi Cabup-Cawabup Cirebon

Diposkan oleh On 9/19/2013 11:04:00 PM with No comments

Cirebon,bantencom.com - Sebanyak enam pasangan Calon Bupati-Calon Wakil Bupati (Cabup-Cawabup) Kabupaten Cirebon menyampaikan visi misi di ruang DPRD Kabupaten Cirebon, Kamis (19/09/2013).

Rata-rata, mereka memiliki visi misi untuk membangun dan meningkatkan kembali nilai Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Cirebon.

Upaya untuk meningkatkan IPM tersebut lebih mengarah pada peningkatan perhatian pada SDM pendidikan, alias para pengajar. Hampir dari seluruh cabup-cawabup menjanjikan untuk memberikan dana insentif bagi para pengajar.

Hal tersebut disampaikan oleh pasangan cabup-cawabup Cirebon, Nurul Qomar-Subhan. Qomar lebih mengarah pada pemberian insentif pengajar agama. Menurutnya, jumlah madrasah Ibtidaiyah, Tsanawiah hingga Aliyah di Kabupaten Cirebon lebih banyak dibanding sekolah formal.

"Banyaknya jumlah tersebut mengakibatkan kurangnya perhatian terhadap para pengajar madrasah, lantaran terbatasnya anggaran. Oleh karena itu, kami berupaya untuk lebih meningkatkan perhatian kepada mereka," tegas Qomar.

Menurut Qomar, ketika perhatian pemerintah meningkat dengan pemberian dana insentif, maka para pengajar dapat meningkatkan kualitas proses pengajaran. Dengan itu, meski perlahan, kata Qomar, IPM kabupaten Cirebon akan meningkat lantaran SDM masyarakat Kabupaten Cirebon semakin baik.

Pasangan Cabup-Cawabup Ason Sukasa-Kusnandar P menyebutkan, pihaknya siap untuk berupaya meningkatkan IPM dengan memilih perhatian pada sektor pendidikan sebagai program utama. Pihaknya berupaya membangun Kabupaten Cirebon dengan generasi muda yang berwawasan luas, beriman dan bertakwa.

"Kami menilai, pemerintah masih terbilang cukup minim untuk perhatian pendidikan tersebut, khususnya agama. Kami ingin menargetkan, peningkatan SDM sebagai upaya atau perantara meningkatnya IPM Kabupaten Cirebon," ungkap Kusnandar.

Tidak hanya mereka, cabup-cawabup lainnya, Insyaf-Darusa, Sunjaya-Gotas, Luthfi-Arimbi, dan Heviyana-Rachmat pula menyampaikan hal yang tidak jauh berbeda.

Agenda penyampaian Visi Misi berlangsung efektif dan tanpa gangguan. Seluruh Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten Cirebon menghadiri agenda tersebut. Namun Bupati Cirebon, Dedi Supardi, diwakili Sekretaris Daerah Dudung Mulyana. Tidak hanya itu, seluruh cabup-cawabup Cirebon didampingi maksimal dua puluh pendukung untuk mendampingi selama visi misi berlangsung.(bantencom)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »