Paman Terduga Pembunuh Deudeuh Kaget

Diposkan oleh On 4/15/2015 09:28:00 PM with No comments

Tangerang, bantencom - Muhamad Prio Santoso (25), pria yang di duga
membunuh Deudeuh Alfisahrin alias Tataa Chubby (29) saat melakukan
hubungan intim, merupakan warga Jalan Suka Bakti RT 5/2 , Kelurahan
Suka Bakti, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.

"Kalau di rumah dia diam saja. Jarang main, bahkan cenderung di rumah
saja. Salat rajin, dari SD, SMP, pesantren rangking satu terus. Bahkan
dapat bea siswa, " kata paman tersangka, Suhdi, Rabu (15/4).

Menurutnya, jika benar pelaku tersebut bernama Prio, sang paman
mengenal tersangka sebagai sosok yang pintar dan agamis. Sebab, sejak
ditinggal mati ayahnya, saat duduk dibangku kelas tiga SD, Prio selalu
mendapat nilai baik di sekolahnya.

Bahkan, dirinya mendapat beasiswa dari Kementerian Agama untuk kuliah
di Institut Pertanian Bogor.

Suhdi merupakan orang yang membawa Prio dari Depok ke Tangerang
setelah di tinggal mati oleh ayahnya.

"Saya kaget, tak percaya dia pelakunya. Saya kebetulan ikuti juga
informasi berita terkait pembunuhan Deudeuh ini. Menurut berita RS
inisialnya, bukan PS," terangnya.

Menurut Suhdi yang bekerja di Bandara Soekarno-Hatta ini mengatakan
bahwa dirinya tak pernah melihat keanehan dalam diri Prio. Karena di
dalam kamar Prio, tak pernah ditemukan gambar wanita, film porno, atau
hal apapun yang berkaitan tentang seks.

"Kesehariannya juga tak aneh, di kamarnya saya enggak pernah dapati
gambar perempuan, film atau yang agak menyimpang seksnya," jelasnya.

Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p