Tangerang, bantencom - Ketua Dewan pengurus Provinsi Ikatan Alumni Perguruan Tinggi Kepamongprajaan Banten (DPP IKAPTK), Moh. Masduki, melakukan kunjungan serta memberikan bantuan sosial kepada warga korban banjir di Perumahan Mutiara Pluit, Kelurahan Periuk, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Kamis (6/2).
Ketua DPP IKAPTK Banten beserta rombongan tiba di lokasi posko banjir sekitar pukul 11:30 dan langsung menuju ke dapur umum posko banjir Kodim 0504/Tangerang untuk menyerahkan bantuan sosial untuk korban banjir di kelurahan Periuk, Kota Tangerang. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh ketua IKAPTK Banten kepada pengelola posko banjir dari kodim 0504/tangerang. Bantuan tersebut terdiri dari air mineral, beras, telur, sereal, susu anak, vitamin, biskuit, makanan penyeimbang ASI, Pampers, CDR, pembalut, pop mie dan pakaian layak pakai.
Ini adalah sedikit bantuan dari Ikatan Alumni Perguruan Tinggi Kepamongprajaan untuk kebutuhan korban banjir, semoga bermanfaat dan bisa disalurkan kepada yang membutuhkan. "Kami datang kesini membawa sedikit kebutuhan pangan dan pakaian, mohon diterima dan disalurkan", ujar Masduki.
Pada kesempatan tersebut Ketua DPP IKAPTK beserta rombongan, didampingi Camat Periuk, E. Jarkasih serta Lurah Periuk, Yanto, sempat melihat lihat lokasi banjir yang terletak di Perum Mutiara Periuk tersebut.
Lurah Priuk, Yanto mengatakan, bahwa banjir warga RT 02/08 Perumahan Mutiara Pluit, terjadi sejak Rabu (29/1) hingga mencapai 1,5 meter. di rumah-rumah yang berada di bagian depan perumahan, apalagi di bagian belakang perumahan, "Bisa 2 meter lebih,". Pada saat ini Kamis (06/02), banjir sudah terjadi yang ketiga kalinya, ujarnya. Beliau juga menambahkan, bahwa korban banjir di RW 08 ini mencapai 250 kepala keluarga dengan jumlah 1200 jiwa.
Bc4
bantencom "civil journalism for Indonesia Chanel"