Serang, bantencom - Pemerintah Provinsi Banten menargetkan Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Banten meraih 3 (tiga) medali pada ajang Pekan Olah Raga Nasional (Pornas) IV Korpri di Manado. Target tersebut disampaikan Gubernur Banten melalui Asisten Daerah Administrasi Umum, Ir. Yanuar,
dalam acara pelepasan Kontingen (Pornas) IV Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Korpri Provinsi Banten. Hadir dalam kesempatan tersebut, para pejabat di Lingkungan Pemerintah Provinsi Banten dan pengurus DPP Korpri Provinsi Banten.
Gubernur menjelaskan, pada Pornas III Korpri tahun 2006, Provinsi Banten meraih satu medali perunggu, yaitu dari Cabang Catur. "Pada Pornas IV Korpri kali ini, Pemprov berharap kontingen Banten memperoleh medali dari semua cabang yang dilombakan," katanya.
Menurut Gubernur, Korpri Banten sudah mempersiapkan atlet-atletnya sejak lama. Atlet-atlet yang diterjunkan merupakan hasil seleksi yang dilaksanakan pada tahun lalu. Selain itu, selepas proses seleksi, dilakukan pemantapan di training center. "Sehingga, diharapkan kontingen Pornas Korpri IV ini dapat memberikan hasil yang terbaik bagi Provinsi Banten," katanya.
Untuk itu, Gubernur berpesan, agar para official dan atlet selalu menjaga kesehatan dan kekompakan. "Dengan kondisi kesehatan yang prima dan kekompakan diantara para atlet, kita bisa meraih prestasi," tambahnya.
Sementara itu, Ketua Kontingen Korpri Provinsi Banten pada Pornas IV Korpri tahun 2013 di Manado, Anwar Mas'ud, SH menjelaskan, Pornas IV tahun 2013 di Manado berlangsung dari tanggal 20 sampai dengan 29 November 2013. Rencananya Pornas IV Korpri akan dibuka Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Dalam Pornas tersebut akan dipertandingkan sebanyak 7 cabang olah raga. Kontingen Korpri Provinsi Banten mengikuti 3 (tiga) cabang olah raga, yaitu catur, tenis putera dan puteri, serta bulutangkis putera dan puteri.
Pada Pornas Korpri kali ini, Banten menerjukan kontingen sebanyak 37 orang. Sebanyak 25 orang atlet dan sisanya sebanyak 12 orang adalah pembina dan official.
Anwar menjelaskan, Pornas dilaksanakan dalam rangkaian HUT Korpri ke 42. Tujuan pelaksanaan Pornas adalah mempererat, membina dan memperkuat soliditas anggota korpri sebagai penjaga persatuan dan kesatuan negara Republik Indonesia. Selain itu, Pornas ini juga bertujuan untuk mencari bibit olah raga dari para anggota Korpri.
(bc4)
bantencom "civil journalism for indonesia chanel"