Leeds,bantencom - Para ilmuwan menemukan bukti adanya banjir besar di bawah lapisan Antartika. Penyebab kejadian tersebut diduga berasal dari sebuah danau di dalam lapisan tanah yang tiba-tiba longsor karena mencair.
Hal ini berhasil dideteksi satelit pemantau ketika lapisan es setebal 2.7 km terbenam mengisi kekosongan ruang yang ditinggalkan es mencair tersebut. "Debit puncak ketika peristiwa itu terjadi lebih dari dua kali lipat laju aliran normal Sungai Thames London," kata Dr Malcolm McMillan dari Inggris University of Leeds, seperti dilansir BBC.
Kejadian itu terdeteksi dari kombinasi data yang dikumpulkan satelit ICESat dan satelit terbaru CryoSat. Keduanya, mencatat penurunan ketinggian permukaan es yang terkait dengan amblasnya lapisan es di atas obyek.
"Ini mencakup area seluas sekitar 260 km persegi, seukuran Edinburgh, dan sebanyak 70 m dalamnya," lanjutnya.
"Dari data ICESat telah terjadi perubahan elevasi yang besar, tapi baru sekarang kita mampu menggetahui skala sebenarnya dari apa yang terjadi," tuturnya.
Sebelumnya, dari pantauan satelit, akibat pemanasan global membuat perubahan iklim di kutub Bumi. Salah satunya adanya pecahan gunung es di Antartika yang hanyut hingga menuju perairan Australia sekitar Macquarie Island diikuti 100 potongan es kecil menuju arah Selandia Baru. Yang paling membuat miris adalah besarnya bongkahan gunung es yang larut terbawa arus tersebut besarnya setara dengan dua kali luas Hongkong. (Ws)
Sent From bantencom civil journalism
llmuwan Deteksi Banjir Besar di Lapisan Bawah Antartika
Diposkan oleh Ridwan Salba On 7/03/2013 07:32:00 PM with No comments
Related Post
Ular Yang Ditemukan Dalam Rumah Warga di Serahkan Ke BKSDASerang, bantencom - Penemuan Ular selama musim Hujan Marak ditemukan. Hari ini Senin (17/2) BKSDA seksi konservasi wilayah I Serang Ba ...
Sosialisasi, PT. Jetstar Dituding Tidak Melibatkan Warga Yang Menolak Penambangan Serang, bantencom - PT Jet Star selaku perusahaan penambang pasir laut di Desa Lontar, diduga telah melakukan manipulasi terhadap s ...
Wakapolres, Kasatreskrim dan Kasat Narkoba Polres Pandeglang DimutasiPandeglang, bantencom - Polres Pandeglang gelar upacara serah terima jabatan terhadap tiga Pejabat Utama (PJU). kegiatan dilaksanakan ...
Mapold Laksanakan Upacara Sertijab Kapolda Baru Serang, bantencom - Brigjen Ahmad Dofiri pada Senin 25 April 2016, menjalani serah terima jabatan (Sertijab) di Markas Polda ...
Nyeri Leher Batasi Laju Pedrosa dalam Tes Terakhir di Austin Texas - Dani Pedrosa tak maksimal menjalani tes privat hari terakhir di Austin. Itu ternyata dikarenakan ia mengalami sakit pad ...