JAKARTA- bantencom-Kepala BNPB, Syamsul Maarif, telah melaporkan kepada Presiden secara langsung perkembangan bencana asap akibat kebakaran lahan dan hutan di wilayah Riau yang menyebabkan menurunnya kualitas udara dan jarak pandang di Singapura pada Kamis (20/6/2013) sekitar pukul 19.00 Wib.
Presiden memerintahkan kepada Kepala BNPB untuk memegang kendali penanganan bencana asap tersebut, dan dilakukan secepatnya dengan melibatkan potensi nasional yang ada. Kepala BNPB juga menyampaikan kepada Presiden tiga strategi dalam penanganan bencana asap tersebut.
Pertama, pemadaman kebakaran lahan dan hutan di daratan; kedua, pemadaman di udara melalui water bombing menggunakan helicopter dan hujan buatan menggunakan pesawat terbang dan ketiga, sosialisasi dan penegakan hukum. Presiden menyetujui strategi tersebut dan agar dilakukan secepatnya.
Menindaklanjuti hal tersebut Kepala BNPB telah berkoordinasi dengan Menkokesra, Panglima TNI dan Kapolri. Besok pagi (Jumat, 21/6/2013) 2 pesawat Casa 212 akan diterbangkan ke Pekanbaru, yaitu pesawat TNI AU dari Lanud Halim Perdanakusumah dan pesawat BPPT yang saat ini berada di Banjarmasin.
Pesawat Hercules C-130 TNI AU juga dipersiapkan untuk mendukung hujan buatan tersebut. Rencana Jumat sore akan diterbangkan dari Lanud Husein Sastranegara Bandung ke Pekanbaru jika pemasangan peralatan selesai dilakukan. Pada malam hari ini juga (Kamis, 20/6/2013 pukul 22.00 wib) bahan semai dikirim ke Pekanbaru.
Selain itu juga diberangkatkan personil dan peralatan untuk mendukung operasi hujan buatan. Masih disiapkan 2 buah helicopter untuk water bombing. Koordinasi dan persiapan masih dilakukan hingga saat ini oleh BNPB bersama TNI, Kementerian/Lembaga, Pemda dan pihak lainnya.
Sutopo Purwo Nugroho
Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB
galih anjar wati
Presiden Perintahkan Syamsul Maarif Kendalikan Bencana Asap Di Riau
Diposkan oleh Edi Santosa On 6/20/2013 11:07:00 PM with No comments
Related Post
Fuad Bawazier Ungkap Kesalahan Fatal Jokowi-JK yang Buat Ekonomi Terpuruk Jakarta, bantencom - Mantan Menteri Keuangan era Orde Baru, Fuad Bawazier, meyakini bahwa tidak ada niat dari pemerintahan Joko Wid ...
Jelang demo 2 Desember,Pergerakan massa dari daerah menuju Jakarta Jakarta,Bantencom - Aksi 2 Desember atau dikenal aksi bela islam jilid III rencananya resmi akan digelar. Aksi unjuk rasa besa ...
7 fakta tentang BPJS Kesehatan Bantencom - 7 fakta di bawah ini akan membuat Anda sadar, ternyata selama ini kita hanya ditipu oleh BPJS Kesehatan : 1. BPJS buk ...
Hampir 300 Triliun Anggaran Infrastruktur Nasional Jakarta, bantencom - Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas menyatakan agenda utama pembangunan dalam Rencana Kerja ...
Jokowi Janji Temui Semua Buruh Bulan Depan Jakarta, bantencom — Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan menjanjikan semua perwakilan organisa ...