California, bantencom -
Raksasa Internet Google mengenalkan fitur baru terkait nasib data-data
online setelah pemiliknya meninggal dunia. Salah satu opsi dalam fitur
itu adalah 'memakamkan' data atau mengirimkannya pada pengguna lain.
"Kami
berharap bahwa fitur baru ini akan memungkinkan Anda untuk merencanakan
akhirat digital Anda dengan cara yang melindungi privasi dan keamanan
dan membuat hidup lebih mudah bagi orang yang Anda cintai setelah Anda
pergi," kata Google dalam sebuah pernyataan.
Kebijakan tersebut
mencakup semua layanan Google, termasuk Gmail, YouTube, dan jaringan
sosial Google+. Langkah ini membuat Google menjadi yang pertama sebagai
penyedia layanan web yang menawarkan solusi bagi masalah sensitif itu.
Pengguna
dapat memilih untuk membuat data terhapus secara otomatis setelah tiga,
enam, sembilan, atau 12 bulan tidak aktif. Mereka juga bisa memilih
beberapa atau semua untuk ditransfer ke akun orang lain. Pesan
peringatan dikirim ke akun alternatif sebelum data dihapus atau
ditransfer.
Layanan internet lain telah membahas masalah data
setelah kematian penggunanya secara tidak langsung, namun belum
mengumumkannya. Misalnya, Facebook memungkinkan pengguna untuk mengubah
akun mereka menjadi memorial online.
Sumber : http://www.tempo.co
Ini Servis Baru Google Jika Pemilik Akun Meninggal
Diposkan oleh Umar Fawwaz On 4/13/2013 05:01:00 PM
Related Post
Siswa SMK Banten, Produksi Mesin Perahu Bertenaga Gas Serang, bantencom - Motor perahu tempel untuk nelayan bertenaga gas guna menggantikan solar, akan dibuat oleh siswa SMK di Ban ...
Xiaomi Redmi 5A Dibanderol Dengan Harga Rp999,000 Speksifikasi bantencom,Rabu 20 Desember 2017 secara resmi ponsel china Xiaomi melucurkan redmi ...
LIPI Berhasil Ciptakan Bus Listrik Tangerang,bantencom.com - Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek) berhasil memprodu ...
BlackBerry Z10 Kini Dibanderol Rp 990 Ribu Texas - Blackberry, yang sebelumnya dikenal sebagai Research in Motion, memangkas drastis harga ponsel cerdas mutakhirnya, BlackBer ...
Impor perangkat mobile di tahun 2013 diperkirakan meningkat Indonesia,BantenCom- Diperkirakan impor produk telepon genggam akan mengalami kenaikan di tahun 2013 ini dibandingkan tahun 2012 la ...