Festival Dolanan Meriahkan HUT ke-17 Kota Cilegon

Diposkan oleh On 4/30/2016 12:52:00 AM with No comments

Cilegon,Bantencom - Berbagai acara dalam memeriahkan HUT ke 17 Kota Cilegon digelar, salah satunya adalah festival dolanan dalam rangkaian acara festival budaya yang digelar oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Cilegon, pada hari  Kamis yang lalu,28 April 2016 di ruas jalan utama depan Kantor Walikota Cilegon.

Menurut Ketua Pelaksana Festival Dolanan, Mulyadi, festival ini merupakan salah satu upaya pelestarian budaya dolanan masyarakat Cilegon yang sudah ada sejak zaman dahulu.

“Ini budaya yang dulu tumbuh di masyarakat Cilegon yang kita kenal dengan dolanan,” kata Mulyadi, dari Yayasan Wonk Kite Ajah.
Dalam festival dolanan ini ada berbagai macam permainan yang dilombakan seperti bentengan, gobak sodor, das-dasan atau dam, engklek gunung atau kubah, egrang atau jangkungan, dakon atau congklak, boi-boian, dan gatrik.

Untuk peserta melibatkan pelajar dari tingkat sekolah dasar (SD) dari perwakilan setiap kecamatan yang ada di Kota Cilegon.

“Ada 8 kategori dolanan yang akan dilombakan,” ujar Mulyadi.
Yang menarik dalam dolanan ini salah satunya adalah filosofi dari setiap permainan tersebut.
Seperti das-dasan misalnya, makna yang terkandung dalam permainan ini adalah bahwa pada hakikatnya manusia sama. Tidak ada pangkat dan kedudukan, semua sama di mata Tuhan Yang Maha Esa. Sehingga manusia memiliki kebebasan dalam melangkah, ia bebas mau ke kanan, kiri, samping, maju, maupun mundur.
Itu adalah pilihan dan tentunya setiap langkah akan ada dampak yang ditimbulkan, baik positif maupun negatif dan juga harus berani dalam bertindak untuk pilihannya.


Permainan ini dapat memberikan manfaat dalam melatih kecepatan berpikir dan ketelitian serta kecermatan dalam melakukan sesuatu atau memutuskan sesuatu.

Sementara itu, Ikhwan Hadi Susanto, ketua Yayasan Wonk Kite Ajah, sebagai penyelenggara festival dolanan yang ditunjuk oleh Disbudpar Kota Cilegon mengatakan, selain upaya pelestarian budaya, festival dolanan yang sudah 3 kali berturut-turut diadakan ini kedepannya akan dijadikan salah satu event tingkat provinsi.

“Insha Allah akan jadi event tingkat provinsi dalam rangkaian acara HUT Cilegon berikutnya, tentunya dengan dukungan dari Disbudpar,” harapnya.(BC2)

Sumber: Post Cilegon
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p