Resahkan Masyarakat, Polda Banten Razia Preman Terminal Pakupatan

Diposkan oleh On 2/18/2016 06:09:00 PM with No comments

Serang, bantencom - Maraknya aksi kejatahatan premanisme di jalanan, membuat petugas kepolisian turun kejalan. Kamis sore petugas Subdit Empat, Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Banten melakukan razia  premanisme yang di lakukan kawasan Terminal Pakupatan , Kota Serang. Dalam razia sebanyak tujuh preman jalanan  yang merusapakan calo dan kernek diamankan petugas kepolisian untuk dilakukan pemeriksaan.

Ketujuh preman yang merupakan pengamen dan calo tersebut diamankan karena kerap memaksa para penumpang  bus serta tidak membawa Kartu Identitas Penduduk atau KTP. Rencanya ketujuh preman itu akan didata petugas di Mapolda Banten.

Dalam razia petugas memeriksa para pengunjung terminal dan menggeledah barang bawaan mereka yang dicurigai membawa senjata tajam. Petugas pun langsung mengamankan pengunjung tersebut karena tidak membawa Kartu Identitas Penduduk atau KTP.

Dalam razia preman, petugas memeriksa calo dan pengunjung  terminal dengan menggunakan  alat  pendeteksi indetitas penduduk  seperti Auto Matic Mobile Biometik Identifikasi Sistem  atau Mambis.

Alat yang terkoneksi langsung dengan data di Kementrian Dalam Negeri ini digunakan petugas untuk mempermudah mencari pelaku kejahatan yang menjadi DPO. Razia premanisme dilakukan bertujuan untuk menekan aksi kejahatan jalanan yang meresahkan masyarakat, terutama dikawasan terminal .

Kompol Agus Kanit 1 Subdit IV Ditreskrimum Polda Banten yang memimpin razia preman tersebut mengatakan bahwa Razia premanisme akan terus dilakukan petugas kepolisian terutama di tempat keramaian, seperti terminal hingga stasiun untuk menekan aksi kejahatan jalanan yang sudah meresahkan masyarakat.

" Razia premanisme akan terus dilakukan petugas kepolisian terutama di tempat keramaian, seperti terminal hingga stasiun untuk menekan aksi kejahatan jalanan yang sudah meresahkan masyarakat" katanya kepada wartawan
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »