Plt. Gubernur Banten Turun ke Jalan Galang Dana Untuk Palestina

Diposkan oleh On 7/14/2014 09:47:00 PM with No comments

Serang, bantencom - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Banten, Rano Karno, bersama Komunitas Wartawan Banten memberikan bantuan untuk warga Palestina melalui Dompet Dhuafa di Homi Cafe, Kota Serang.

"Saya mengapresiasi dari hati nurani saya yang paling dalam atas kegiatan positif wartawan Banten ini," kata Rano Karno dihadapan para wartawan Banten, (14/07).

Dirinya berharap, agar sisi kemanusiaan setiap individu terus di jaga dan tetap perduli kepada siapapun. Karena, setiap manusia punya hak hidup yang sama di muka bumi ini."Di tengah-tengah kesibukannya mencari berita, tapi masih menyempatkan waktu nya untuk melakukan perbuatan amal baik ini bagi sesama manusia. Meski disana, bukan hanya umat iIslam saja. Disana ada juga umat Kristiani dan agama lainnya," tegas Rano.

Dana yang berhasil dikumpulkan oleh Komunitas Jurnalis Banten ini sebesar Rp 12.062.900 dan diserahkan seluruhnya kepada Dompet Dhuafa Banten untuk disalurkan ke warga Palestina.

"Ini merupakan bentuk kebersamaan kita semua terhadap rakyat yang terjajah," kata Meghat Rakawina, ketua panitia.Akibat serangan militer Israel ke negara Palestina telah menelan korban jiwa sebanyak 170 orang dan menelan ribuan korban luka. Bahkan, pabrik roti hasil sumbangan warga Indonesia hancur lebur akibat serangan Israel."Ini bukan hanya persoalan ke Agaman, tapi di abad 21 ini kenapa masih melakukan kekejaman kemanusiaan," kata Burhanudin Usman, kepala cabang Dompet Dhuafa Serang.Kecaman lainnya datang dari sekretaris kelompok kerja jurnalis Banten yang juga koresponden SCTV, Ariel S Maranoes, "ini merupakan kejahatan kemanusiaan di abad 21. Organisasi Internasional harus melakukan gerakan besar demi sebuah perubahan," tegasnya.

Perlu diketahui, bahwa penggalangan dana ini sudah dilakukan oleh komunitas jurnalis Banten semenjak tanggal 11 Juli lalu dengan cara mengumpulkan dana sumbangan dari masyarakat di beberapa titik keramaian kota Serang dan di jalan protokol kota serang. Plt Gubernur Banten sendiri memberikan bantuannya sebesar Rp 5 juta.(rid)
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »