Larangan Berpolitik Bagi Koruptor

Diposkan oleh On 10/20/2013 01:24:00 AM with No comments

Milan, bantencom – Larangan berpolitik bagi pejabat yang korupsi, sepertinya patut dicontoh bagi Indonesia. Karena di Indonesia masih sangat banyak para koruptor yang berkecimpung di dunia politik, baik sebagai kader ataupun sebagai pengurus partai.

Seperti halnya di Italia, Pengadilan banding Milan menetapkan, bekas Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconi dilarang berkecimpung di dunia politik selama dua tahun karena terbukti menilap pajak.

Pengadilan banding mendapat perintah dari Mahkamah Agung Italia, untuk menetapkan masa larangan berpolitik bagi Berlusconi terkait tuduhan penggelapan pajak, serta diganjar hukuman kurungan selama empat tahun penjara. Tuntutan jaksa terhadap Berlusconi semula adalah selama lima tahun penjara, tulis AFP, Sabtu (19/10/2013).

Berlusconi, yang juga bos klub sepak bola AC Milan, kemungkinan akan kehilangan kursi di Senat Italia, setelah kalah dalam banding atas dakwaan penggelapan pajak pada musim panas ini. Hal ini sesuai dengan ketentuan undang-undang tahun 2012, yang menyatakan, siapa pun yang menjalani hukuman penjara selama dua tahun, ia tidak boleh duduk di kursi Senat selama enam tahun.

Walaupun Larangan berpolitik bagi Berlusconi harus menunggu persetujuan parlemen Italia. Namun Sebuah komisi di Senat sudah memberikan persetujuan me-recall Berlusconi sesuai undang-undang tahun 2012 itu.


(bc4)
bantencom " civil jornalism" for "indonesia chanel"
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p